Kapala Bagian Logistik Polresta Palangka Raya Pimpin Apel Pagi

WWW.LIPUTANKALTENG.ID – PALANGKA RAYA ll Kepala Bagian Logistik (Kabaglog) Polresta Palangka Raya, Jajaran Polda Kalteng, Kompol Mangatur Tampubolon berkesempatan untuk memimpin pelaksanaan apel pagi yang digelar pada kesatuannya.

Apel pagi berlangsung di lapangan Mapolresta Palangka Raya, Jalan Tjilik Riwut KM. 3,5, (tiga koma lima), Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah, yang dihadiri oleh para Pejabat Utama (PJU), Perwira, Bintara dan ASN, Kamis (06/07/2023) pagi.

Memimpin apel pagi mulai pukul 07.00 WIB, Kabaglog menyampaikan sejumlah amanat kepada seluruh peserta apel, yang diawali dengan ucapan puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa.

“Sebagaimana mestinya umat beragama marilah kita panjatkan ucapan puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, karena berkat dan karunia-Nya lah kita masih diberikan kesehatan dan kekuatan untuk melaksanakan apel pagi saat ini,” tuturnya.

Kompol Mangatur Tampubolon melanjutkan amanat dengan menyoroti terkait absensi kehadiran para personel yang telah dilaporkan dari setiap satuan fungsi (satfung), baik itu bagian, satuan dan seksi.

“Kembali diingatkan kepada rekan-rekan sekalian, dalam melaporkan absensi harus lah jelas keterangannya khususnya terhadap personel yang belum dapat hadir dalam apel pagi ini, baik itu yang dinas, lepas dinas, ijin, cuti dan seterusnya,” terangnya.

“Apabila memang yang bersangkutan tidak diketahui jelas alasannya maka laporkan saja dengan apa adanya tanpa ditutup-tutupi, sehingga pimpinan atau Seksi Propam dapat menindaklanjutinya untuk mencari tau keterangannya,” lanjutnya.

Dirinya pun mengingatkan, agar seluruh personel Polresta Palangka Raya dapat menjalankan dinas dengan menjunjung tinggi sikap profesional dan proporsional sebagai seorang anggota Polri.

“Mari kita bekerja secara profesional dan proporsional sebagai seorang anggota Polri, yakni dengan mematuhi SOP dan aturan yang berlaku, tidak mencampurkan pekerjaan dengan kepentingan pribadi serta bekerja optimal sesuai tugas pokok dan fungsi masing – masing,” Pungkasnya.

( Melly / Hms )

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button