Ketiga Kalinya Palangka Raya Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Dunia UCI MTB Eliminator Cup 2024

WWW.LIPUTANKALTENG.ID – PALANGKA RAYA || Sebuah Kebanggaan menjadi tuan rumah ajang balap sepeda gunung bergengsi Kejuaraan Dunia UCI MTB Eliminator World Cup 2024 ketiga kalinya mengukuhkan posisinya sebagai destinasi utama bagi pecinta olahraga ekstrem di seluruh dunia, yang terselenggara di Sirkuit MTB City SG 1973 Kompleks Stadion Tuah Pahoe Kota Palangka Raya, Minggu (19/05/2024).

Kompetisi ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi Indonesia, tetapi juga menunjukkan betapa pentingnya peran Palangka Raya dalam peta olahraga internasional. Tahun ini, ajang ini berhasil menarik partisipasi dari 63 negara, sebuah pencapaian luar biasa yang menggambarkan tingginya minat dan semangat global terhadap Kejuaraan Dunia UCI MTB Eliminator.

Dalam sambutannya, Gubernur Kalimantan Tengah, H. Sugianto Sabran, mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada masyarakat Kalimantan Tengah atas dukungan mereka yang telah memungkinkan provinsi ini menjadi tuan rumah ajang internasional selama tiga tahun berturut-turut sejak 2020. Kepercayaan dunia internasional kepada Indonesia, khususnya Kalimantan Tengah, untuk menggelar acara ini telah membawa dampak positif yang luas bagi daerah tersebut.

“Kepercayaan dunia internasional kepada Indonesia, khususnya Kalimantan Tengah, untuk menggelar kegiatan tersebut secara berturut-turut dalam tiga tahun terakhir, tentu membawa efek ganda bagi Kalimantan Tengah,” ucapnya.

Lebih lanjut, Gubernur Sugianto Sabran berharap agar di masa mendatang, Kalimantan Tengah dapat kembali terpilih menjadi tuan rumah kejuaraan dunia ini. Ia menekankan bahwa penyelenggaraan UCI MTB Eliminator World Cup memberikan dorongan signifikan bagi perekonomian lokal, terutama dalam sektor ekonomi kreatif dan UMKM. Menurutnya, acara ini juga berperan penting dalam memperkenalkan potensi dan keindahan Kalimantan Tengah kepada dunia.

“Dengan terselenggaranya kegiatan ini, kami berharap bisa menggerakkan perekonomian Kalimantan Tengah, khususnya ekonomi kreatif dan UMKM, serta memperkenalkan potensi dan keindahan Kalimantan Tengah kepada dunia,” lanjutnya.

Sebagai informasi, kejuaraan dunia UCI MTBĀ Eliminator CupĀ 2024 diikuti 43 peserta dari berbagai negara, di antaranya ada dari Indonesia yang mengirim tujuh atlet laki-laki dan satu atlet perempuan.

Untuk kategori Laki-laki, juara I diraih oleh L Brown (Australia), juara II diraih oleh R Bin Lukman (Singapore), juara III diraih oleh T Hauser (Austria), dan juara IV diraih oleh L Serres (Prancis).

Sementara, untuk kategori Perempuan, juara I diraih oleh D De Vries (Belanda), juara II diraih oleh M Boissiere (Prancis), juara III diraih oleh D Vipavee (Thailand), dan juara IV diraih oleh A Chapa Lloret (Spanyol).

(Muel)

Related Articles

Back to top button