Kapolresta Palangka Raya Pantau Keamanan Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara Pemilu

WWW.LIPUTANKALTENG.ID – PALANGKA RAYA ll Kapolresta Palangka Raya, Jajaran Polda Kalteng, Kombes Pol. Budi Santosa, S.I.K.,M.H.,bergerak mengecek kondisi keamanan berlangsungnya Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Perhitungan Suara Pemilu Tahun 2024.

Pengecekan tersebut dilakukan oleh Kapolresta dan Para Pejabat Utama (PJU) pada rapat pleno yang sedang berlangsung pada Sekretariat PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan) di wilayah Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah, Minggu (18/02/2024) pagi.

“Pengecekan kita lakukan saat berlangsungnya Rapat Pleno Hasil Penghitungan Perolehan Suara dan Penetapan Hasil Pemilu Tahun 2024 pada kantor-kantor Sekretariat PPK di wilayah Kota Palangka Raya,” ungkap Kapolresta.

Kombes Pol. Budi Santosa menegaskan, kesatuannya akan terus berkomitmen untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban selama berlangsungnya seluruh tahapan Pemilu Tahun 2024 pada wilayah hukumnya.

“Kita akan terus hadir untuk mendampingi seluruh rangkaian tahapan pemilu demi menjaga kondisi keamanan dan ketertibannya, sehingga Pemilu Tahun 2024 dapat berjalan dengan aman, lancar, damai dan kondusif,” tegasnya.

Sembari memantau berlangsungnya kegiatan, dirinya pun juga mengecek tugas pengamanan (pam) yang dilakukan oleh para personel kesatuan dan jajarannya pada kantor – kantor Sekretariat PPK di wilayah hukumnya.

“Puluhan orang personel Polresta Palangka Raya dan polsek jajaran telah kita tugaskan untuk melaksanakan pam pada kantor – kantor sekretariat PPK, yang dilakukan bersama dengan unsur lintas sektoral terkait,” pungkasnya.

( Melly / Hms )

Related Articles

Back to top button