Danrem 102 / Pjg Beserta Ketua Persit KCK Koorcabrem 102 PD XII / TJP Kunjungan Kerja Ke Wilayah Kodim Muara Teweh

MUARA TEWEH – www.liputankalteng.id || Kunjungan Kerja Danrem 102 / Panju Panjung  Brigjen TNI Bayu Permana beserta Ketua Persit Kartika Candra Kirana Koorcab Rem 102 PD XII / Tanjungpura Ny. Susi Bayu Permana dan rombongan disambut hangat oleh Dandim 1013 / Muara Teweh Letkol Inf Edi Purwoko didampingi Ketua Persit KCK Cabang XXXIX Dim 1013 Muara Teweh Ny. Lia Edi Purwoko, Perwira Staf, Para Danramil serta seluruh Prajurit, PNS dan Persit Kodim 1013 / Muara Teweh, Kamis [06/04/2023].

Kedatangan Danrem 102 / Panjun – Panjung Brigjen TNI Bayu Permana disambut Wakil Bupati Barito Utara Drs. Sugianto Panala Putra beserta isteri, Sekda Barito Utara Drs. Muhlis, Dandim 1013 / Muara Teweh Letkol Inf Edi Purwoko beserta Isteri, Kepala Kejaksaan Negeri Barito Utara Fadilah Helmis, S.H.,M.H., Ketua Pengadilan Agama Barito Utara Mulyadi, Lc.,S.HI.,Mewakili Kapolres Barito Utara Kompol Maino, Kepala Balai Pemasyarakatan Kls IIB Muara Teweh Asmuri, Mewakili Kalapas Kls IIB Muara Teweh Johan Wahyudi, Para Pasi Kodim 1013/Mtw, Para Danramil Jajaran Kodim 1013 / Muara Teweh dengan pemotongan hompong, pengalungan bunga, menerima Jajar Kehormatan dari anggota Jajar Kodim 1013 / Muara Teweh dan tari-tarian selamat datang di bumi “Iya Mulik Bengkang Turan” selanjutnya menuju ruang transit Kodim 1013 / Muara Teweh ramah tamah dengan unsur FKPD Barito Utara.

Adapun rombongan yang hadir diantaranya Komandan Korem 102 / Panjun – Panjung Brigjen TNI Bayu Permana beserta isteri, Kasi Pers Kasrem 102 / Panjun – Panjung Kolonel Caj Dodi Mulyadi, S.E.,M.M.,beserta isteri, Kasi Intel Kasrem 102 / Panjun – Panjung Letkol Arm Heri Pujiyanto, S.Sos.,beserta isteri, Dandenpom XII/2 [dua] Palangka Raya Letkol Cpm Harmaji beserta isteri, Kepenrem 102 / Panjun – Panjung Kapten Arh Yulius.

Dalam arahannya, Danrem 102 / Panjun – Panjung Brigjen TNI Bayu Permana mengatakan, saya datang kesini dalam rangka tatap muka dengan satuan – satuan bawah jajaran Korem 102 / Panjun – Panjung, untuk memperkenalkan diri sebagai warga baru Korem 102 / Panjun – Panjung dan nantinya saya akan agendakan setiap 6 [enam] bulan berkunjung ke satuan-satuan di wilayah Korem 102 / Panjun – Panjung.

“Saya mengucapkan terimakasih karena kepercayaan masyarakat kepada TNI merupakan paling tinggi dari satuan atau instansi lainnya di seluruh Indonesia dg nilai 97%, ini semua karena peran kalian di satuan teritorial. Saya berpesan, Dalam bekerja jangan lihat hasilnya tapi nikmati proses dan setiap kegiatan harus tau maknanya serta jalin komunikasi yang baik dengan masyarakat,” Ungkapnya.

Saya masih dapat laporan dari Kasi Intel bahwa dalam akhir – akhir ini masih banyak kejadian kecelakaan anggota. Oleh karena itu dalam setiap kegiatan selalu berdo’a dan selalu berhati – hati. Tadi Kalapas Muara Teweh menyampaikan bahwa kasus yang banyak di Lapas Muara Teweh adalah Kasus Narkoba, maka dari itu saya tekankan kepada para prajurit agar tidak ada yang menjadi pengguna maupun pengedar. “Apabila nantinya ada yang menjadi pengguna atau pengedar maka saya tegaskan akan dipecat. Saya himbau kepada Pasi Intel dan Dan Unit untuk melakukan pengecekan urin terhadap anggota,” Tegas  Danrem.

Saat ini sedang marak judi online oleh karena itu saya tekankan kepada prajurit sekalian agar jangan pernah mencoba judi online dan begitu juga dengan pinjaman online. Bina dan jalin komunikasi yang baik dengan keluarga dan jangan sia – siakan istri atau keluarga kalian. Bagi yang mempunyai anak apabila ada mau ikut seleksi masuk TNI silahkan. “Kita akan dukung asal memenuhi persyaratan. Kunci keberhasilan adalah prihatin artinya perbanyak kegiatan ibadah,” Imbuhnya.

“Memasuki tahun politik, kita sebagai prajurit TNI jangan sampai terpecah dan tetap jaga netralitas. Dan bagi ibu persit yang ingin ikut dalam pengurus Parpol atau menjadi Caleg saya persilahkan tetapi tetap ijin ke suami dan satuan serta tidak membawa-bawa organisasi persit,” Kata Danrem 102 / Panjun – Panjung.

Sementara pada kesempatan ini, Dandim 1013 / Muara Teweh Letkol Inf Edi Purwoko menuturkan, ini merupakan kunjungan kerja Danrem 102 / Panjun / Panjung yang perdana di Makodim 1013 / Muara Teweh.

Dandim menyampaikan selamat datang dan ucapan terima kasih atas kunjungan kerja sekaligus silaturahmi yang dilaksanakan oleh Danrem 102 / Panjun – Panjung  dan Ibu Ketua Persit beserta rombongan.

“Kunjungan Kerja Danrem 102 / Panjun – Panjung dilakukan untuk mengetahui kondisi Kodim 1013 / Muara Teweh yang merupakan satuan dibawah jajaran Korem 102 / Panjun – Panjung, ada beberapa perhatian Danrem untuk menjadi motivasi dan evaluasi untuk kebaikan Kodim kedepannya,” ucap Dandim.

“Kami akan meneruskan apa yang menjadi arahan Danrem baik program maupun kebijakan untuk membuat satuan lebih baik” pungkas Dandim 1013 / Muara Teweh.

Adapaun acara tambahan Penyerahan Cinderamata, Penulisan Pesan dan Kesan dan di akhiri dengan Foto bersama.

[ Melly ]

SUMBER: [ Pendim 1013 / Muara Teweh ]

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button